Rindu Bidadari
Karya Arul Putra Perdana
gugusan bintang kejora
memindai tujuh purnama
kilau cahaya tiada tara
redakan gelisah jiwa
rona memancar sungguh tak terkira
meredupkan dunia dan seiisinya
takkan ada yang pantas menandinginya
menundukan kemilau cahaya
rindu bidadari pada mereka
mereka yang memadatkan karya
layakkah untuk mendapatkanya
ketika masih jauh dari kriteria
terlalu jauh dengan taqwa
terlalu mengimani dunia jadi Tuhannya
sungguh terlalu malu menjadi hamba
ketika diri ditempa rasa gelisah duniawi sahaja
masihkah meragukannya
saat janji-Nya yang tiada dusta
masihkah tak mengimaninya
saat begitu banyak nikmat yang dianugerahkan-Nya
@pena 17012015